Catatan Bayern di 11 pekan pertama Bundesliga musim ini memang medioker. Empat kali menang, empat kali imbang dan tiga kali kalah adalah catatan sang juara bertahan. Dengan catan seperti itu, mereka kini tertahan di posisi sembilan klasemen.
Yang sama mengecewakannya adalah rapor mereka dalam empat laga terakhir. Performa Bayern naik-turun: secara berselingan mereka meraih kemenangan, imbang, menang dan Minggu (7/11/2010) bermain imbang lagi, kali ini 3-3 dengan Moenchengladbach.
"Saya sangat kecewa dan sedikit marah dengan para pemain," ungkap Van Gaal kepada Reuters seusai laga.
"(Tapi) di akhir babak pertama saya bahkan sempat memberikan mereka pujian bahwa saya tak melihat Bayern pernah sebagus itu di babak pertama."
"Saya lalu mengatakan, jangan terkejut kalau Gladbach kembali dan menjadi lebih agresif di babak kedua," lanjutnya.
Bayern memang kehilangan sejumlah pemain penting dalam laga ini. Banyak dari pemain mereka juga tengah dibekap cedera. Sebut saja Mark Van Bommel, Franck Ribery, Arjen Robben, Miroslav Klose, Ivica Olic hingga Holger Badstuber dan Diego Contento.
Van Gaal punya PR besar untuk mengembalikan performa Bayern ke level semula, dan yang lebih penting lagi memperbaiki posisi mereka di papan klasemen.
"Hasil imbang ini seperti kalah. Kami membuat hidup kami menjadi lebih sulit," tukasnya.
(via detiksport)
Foto: Louis Van Gaal tampak kesal melihat penampilan anak asuhnya (gettyimages)
0 comments:
Post a Comment