lihat juga

Thursday, October 11, 2012

Bluetooth dari Masa ke Masa

Bluetooth merupakan standard teknologi nirkabel terbuka yang digunakan untuk bertukar data pada jarak dekat dengan menggunakan gelombang radio dengan frekuensi 2.400 - 2.800 MHz. Pada awalnya dikembangkan oleh Ericsson pada tahun 1994 yang dapat menghubungkan beberapa peralatan, sehingga dapat mengatasi masalah sinkronisasi.

Namun sejak tahun 2001, dimana era telekomunikasi Indonesia mulai menggeliat, kita mulai melihat gadged bermunculan dengan fitur Bluetooth. Saat itu Bluetooth merupakah salah satu fitur mewah, karena kebanyakan ponsel masih menggunakan Infra Red untuk sebagai sarana komunikasi data.

Kini seiring dengan pesatnya perkembangan teknologi, Bluetooth pun sudah sampai pada versi 4.0 yang diperkenalkan pada pertengahan 2010. Sayang implementasinya belum meluas karena masih banyak mengalami pengembangan di sana sini. Saat ini Bluetooth versi 3.0 sudah banyak diimplementasikan di smartphone, namun tidak seperti dua tahun silam ketika saya purchase SGS yang merupakan flagship pertama Samsung.

Beruntung smartphone yang saya gunakan sudah memiliki fitur Bluetooth versi 3.0 dimana kecepatan transfer data yang biasa saya lakukan dari laptop (Bluetooth 2.0 + EDR) ke Galaxy S (Bluetooth 3.0 with A2DP) menjadi tiga kali lebih cepat daripada sebelumnya, yaitu ketika saya menggunakan Sony Ericsson K800i (Bluetooth 2.0 with A2DP).


ads

Ditulis Oleh : gdfysx Hari: 7:35 AM Kategori:

0 comments:

Post a Comment

surf