lihat juga

Monday, June 20, 2011

Semoga GP11.1 Menjadi Senjata Ampuh

Dari pengembangan yang signifikan, telah sampailah Ducati GP11 pada versi selanjutnya yang disebut GP11.1 - udah kayak software aja nih - dan versi baru Desmosedici ini akan melakukan debutnya pada akhir pekan di Assen nanti. Proses desain motor ini telah dimulai sesaat setelah uji coba di Sepang yang mana pekerjaan konstruksinya dimulai setelah Rossi dan Hayden menyetujui sasis GP12 pada uji coba pertama di Jerez.

Untuk GP11.1 tentu saja Corse Department (Divisi Balap Ducati) menyiapkan mesin 800cc yang akan dipasang di sasis 2012 yang sedang dikembangkan oleh para engineer Ducati. Ada hal baru disini, motor ini juga akan menggunakan girboks baru yang disebut DST (Ducati Seamless Transmission), ini adalah girboks baru ciptaan Ducati yang proses desainnya telah dimulai sejak tahun 2010.

Nicky Hayden yang telah menggunakan empat mesin pada musim ini, akan menggunakan GP11 yang dilengkapi dengan sasis step-2, yang kekakuannya telah banyak dimodifikasi jika dibandingkan dengan step-1 yang diperkenalkan pada uji coba Estoril sebelumnya. Sesuai dengan jadwal rotasi mesin, Hayden akan menggunakan GP11.1 di Laguna Seca nanti - pas buat laga kandang. Assen merupakan salah satu trek yang disukai kedua pembalap pabrikan Ducati dan mereka memperoleh hasil yang bagus disana. Tujuh kemenangan dan tiga podium di semua kelas telah dikumpulkan oleh Valentino Rossi, satu kemenangan dan satu podium untuk Nicky Hayden.

Filippo Preziosi sebagai direktur teknis akan memberikan penjelasan secara detail mengenai update pada Desmosedici.

"Kami memutuskan untuk membuat GP11.1 yang menggunakan mesin 800cc dengan sasis GP12 agar bisa mempercepat pengembangan motor tahun depan serta untuk memberikan basis motor yang lebih baik bagi kedua pembalap kami untuk kejuaraan tahun ini. Mengenai Valentino yang belum pernah mengendarai GP11.1, keputusan ini mungkin membutuhkan beberapa balapan bagi tim untuk bisa mengambil manfaat dari potensi motor ini secara maksimal. Kami memutuskan untuk melakukannya karena kami yakin ini adalah suatu langkah penting bagi proses pengembangan motor kami. Girboks generasi baru merupakan suatu solusi yang kami rasa akan memberikan peningkatan langsung. Departemen Balap Ducati akan terus mengkaji inovasi-inovasi lebih lanjut, baik untuk tahun ini maupun untuk tahun depan."

Semoga tidak butuh waktu yang lama bagi Rossi untuk bisa memanfaatkan GP11.1 karena GP Italia tidak lebih dari dua minggu lagi. Kita berharap Rossi bisa kembali berjaya di Mugello seperti biasanya. Sebelum itu, mari kita dengar pendapat Rossi mengenai update motornya.

"Assen adalah salah satu sirkuitku, salah satu yang paling aku sukai karena aku membalap dengan baik di semua kelas. Kami akan mencoba untuk memanfaatkannya sesuai dengan pengalaman kami pada sirkuit ini karena pada hari kamis pagi kami akan mencoba beberapa komponen baru yang menjanjikan pada motorku. Filippo dan anggota tim Ducati serta Tim Uji telah bekerja keras, dan hal ini yang membuat kami bisa sampai pada langkah baru pengembangan motor kami. Aku belum memiliki kesempatan untuk menguji mesin 800cc sejak Estoril, jadi kami akan melakukannya pada akhir pekan. Walaupun hanya memiliki waktu yang sangat terbatas, tapi kami harus tetap fokus pada dua pekerjaan: menentukan setelan dasar untuk komponen teknis yang baru dan mendapatkan setelan umum untuk balapan pada hari sabtu nanti. Kami harus melakukan pekerjaan yang bagus pada trek ini untuk bisa memanfaatkan hasil kerja keras yang telah dilakukan oleh pabrikan. Ini tidak gampang dan kami tahu kalau ini akan butuh waktu sebelum kami bisa mencapai potensi maksimum paket kami, tapi kami gembira dan termotivasi dengan pekerjaan yang sedang kami lakukan."

Jangan lupa, balapan di Assen nanti akan digelar pada hari sabtu. Jadi jangan sampai kelewatan ya.. :)

ads

Ditulis Oleh : gdfysx Hari: 4:46 PM Kategori:

0 comments:

Post a Comment

surf