lihat juga

Friday, June 8, 2012


Keiritan Suzuki Nex Fi Diklaim 1 Liter/100 Km

Keiritan Suzuki Nex Fi Diklaim 1 Liter/100 Km
Suzuki Nex (non injeksi) (Foto: Nazar Ray)

Selasa, 05 Juni 2012 13:25
Otosia.com - PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) roda dua menyiapkan jagoan barunya di kelas skutik injeksi. Sesuai jadwal, peluncuran New Suzuki Nex Fi akan diluncurkan di Bekasi dan Bandung secara bersamaan, Sabtu depan (9/6). Selain peluncuran, Suzuki menggelar test ride dan touring untuk membuktikan kehandalan dan keiritan Nex injeksi.Suzuki Nex injeksi akan menjadi salah satu penantang berat Yamaha Mio J dan Honda Spacy Helm-in jika dilihat dari teknologi yang digunakan maupun keiritan BBM. Suzuki Nex Fi diklaim hanya butuh 1 liter bensin untuk jarak tempuh 100 km. Sebelumnya dalam sebuah pengetesan oleh jurnalis, Nex non injeksi (karburator) menghabiskan 1 liter BBM untuk jelajah 80 km.
Menggunakan kode TPT UD110NE, kabarnya teknologi injeksi yang dipakai bukan lagi Dischare Pump Fuel Injection (DCP-FI), namun mengaplikasi sistem EPI  (Electronic Petrol Injection). Prinsip kerja sistem DCP-FI dengan sistem injeksi konvensional hanya pada pengiriman bahan bakar dari tangki bensin ke injector yang berbeda.
Pada FI konvensional memisahkan antara injector, fuel pump dan regulator, sedangkan DCP-FI menggabungkan injector, fuel pump dan regulator menjadi satu membuat aliran bensin dari fuel tank tidak memerlukan tekanan yang terlalu besar untuk masuk ke fuel pump, regulator dan diteruskan ke injector dan meringankan kerja fuel pump.
Karena posisi pompa berada di injector maka posisi tangki harus selalu berada diatas agar bensin dapat mengalir berdasarkan gaya gravitasi untuk menyuplai bahan bakar ke discharge pump. Bila diperlukan penggantian pada injector atau pompa, maka harus dilakukan secara assy.
Cara kerja EPI sebenarnya tak jauh berbeda dengan sistem injeksi lainnya, namun pada EPI fuel pump dan injector terintegrasi, di mana jika terjadi kerusakan maka komponen tersebut harus diganti menyeluruh. Teknologi tersebut konon lebih mahal dibandingkan yang digunakan pada kompetitornya.
Namun apakah artinya Nex Fi lebih mahal dibanding pesaingnya, Suzuki enggan membocorkan harga Nex injeksi. SIS hanya mengatakan harga yang ditawarkan akan kompetitif dengan skutik injeksi merek lain yang lebih dulu hadir.
Pabrikan Suzuki pernah menghadirkan system Fuel Injection pada Shogun 125 FI tahun 2008. Namun pemasarannya tidak sebaik versi karburator. Berdasarkan hasil pengetesan sebuah media nasional beberapa waktu lalu, Shogun sistem injeksi 125 FI lebih unggul. Selain teknologi injeksinya, fitur, kestabilan Shogun 125 FI  diklaim lebih irit 1 km dibanding kompetitor lain.
Shogun 125 FI menganut sistem discharge pump. Pada Discharge Pump, pompa bensin menyatu dengan injector, tidak ditempatkan terpisah di tangki bahan bakar seperti sistem injeksi konvensional

ads

Ditulis Oleh : gdfysx Hari: 4:54 AM Kategori:

0 comments:

Post a Comment

surf