Biasanya kalo tumis labu pake udang, supaya gurih dan sedap. Pake ayam suir juga enak... Ditambah wortel yang diiris sama seperti batang korek api.
Bahan :
- 1 buah labu siam potong-potong (krn cuman ada satu di tokonya)
- 2 batang wortel potong-potong
- Ayam rebus terus disuir secukupnya
- 4 siung bawang putih cincang halus
- 1/2 gelas air
- 1/2 sdt merica bubuk
- 1 sdt garam
- Minyak untuk menumis
Cara membuatnya :
- Panaskan minyak lalu tumis bawang putih bersama ayam suirnya sampai wangi
- Lalu masukan labu dan wortelnya, tambahkan air lalu masukan sisa bahan
- Tutup biarkan sampai sayuran layu, dan siap untuk dihidangkan
0 comments:
Post a Comment