lihat juga

Friday, February 15, 2013

Lowongan Kerja Di Tiket.Com

Melalui sebuah sistem yang disebut "Distribution Online Tiket.com Agent" (DOTA), Tiket.com membuka peluang bagi siapa saja untuk menjadi agen. Seperti tertulis dalam keterangan tertulisnya, sistem ini mengizinkan semua penggunanya untuk menjual tiket pesawat, hotel (baru diluncurkan pada 4 Februari 2013), dan kereta api mulai kuartal 2 mendatang.

Ada dua paket keagenan yang disediakan oleh Tiket.com, yaitu Paket Gold senilai Rp 3 juta dengan komisi yang ditawarkan hingga 3.25% (komisi yang diberikan airline berkisar 3.5% - 4.5%) dan Paket Silver senilai Rp 1,5 juta dengan nilai komisi yang ditawarkan hingga 2.75%.

Menggunakan sistem tersebut, agen tidak harus memiliki tempat untuk memulai usahanya. Hal tersebut dapat terjadi karena sistem ini dapat dibuka melalui PC dan juga smartphone. Selain itu, Tiket.com diklaim mampu memberikan laporan secara lengkap. Salah satu kelebihan lainnya, apabila ingin membeli tiket pesawat, pengguna tidak perlu membuka masing-masing situs airline. Pengguna cukup menggunakan sistem DOTA ini saja.

Pihak Tiket.com berharap sistem DOTA ini dapat memberikan sebuah solusi bagi calon wirausahawan yang ingin memulai sebuah bisnis pribadi, khususnya di bidang travel. Bisnis Travel Agent sendiri diberitakan sedang meningkat tajam di Indonesia. Menurut data dari Tiket.com, Bandara Soekarno-Hatta menempati peringkat ke-9 di dunia dengan jumlah penumpang 52 juta orang di tahun 2011. Nilai tersebut memperlihatkan pertumbuhan 18,5 persen dari tahun 2010. Selain itu, terdapat 15 persen peningkatan penumpang pesawat di penerbangan domestik dan juga adanya pertumbuhan jumlah penyewa kamar hotel selama 4 tahun belakangan sebesar 42 persen..

ads

Ditulis Oleh : gdfysx Hari: 10:00 PM Kategori:

0 comments:

Post a Comment

surf