lihat juga

Saturday, August 25, 2012

20 Tanda Dan Bukti Cinta



taitsurisouCinta. Sebuah kata yang sangat misterius. Satu kata yang sangat menarik untuk dibicarakan. Yang di dalamnya penuh dengan berbagai perasaan, seperti kasih sayang, pengharapan, penghargaan, persaudaraan, dan kemuliaan. Kemunculannya tidak dapat kita duga sebelumnya. Ia merupakan salah satu anugerah yang Allah berikan kepada manusia yang membuat hidup ini menjadi lebih indah.

Akan tetapi cinta itu sendiri merupakan sesuatu yang abstrak. Sangat sulit bagi kita untuk menjelaskan arti cinta. Memang mudah bagi kita untuk mengatakan cinta, namun apa yang kita ucapkan belum tentu sesuai dengan apa yang kita lakukan.

Jika arti cinta itu sendiri sangat sulit untuk dijelaskan, kita dapat melihatnya dari tanda-tanda dan bukti jika kita benar-benar memiliki cinta. Ibnu Qoyyim Al Jauziah menyebutkan ada 20 tanda dan bukti cinta:


1. Menghujamkan pandangan mata.
Pandangan mata seorang pecinta itu hanya tertuju pada orang yang dicintai.

2. Malu-malu.
Jika orang yang dicintai memandangnya, maka dari itu didapati seorang pecinta hanya bisa memandang kebawah, kepermukaan tanah, disebabkan rasa sungkannya terhadap orang yang dicintainya.

3. Banyak mengingat orang yang dicintai.
Membicarakan dan menyebut namanya.

4. Tunduk kepada perintah orang yang dicintai dan mendahulukannya daripada kepentingan diri sendiri.

5. Bersabar menghadapi gangguan orang yang dicintai, yaitu bersabar dalam menghadapi kedurhakaan dan bersabar dalam melaksanakan keputusan orang yang dicintai.

6. Memperhatikan perkataan orang yang dicintai dan mendengarkannya.

7. Mencintai tempat dan rumah sang kekasih.

8. Segera menghampiri yang dicintai, kesibukan yang lain ditinggalkan dan menyukai apapun jalan yang bisa mendekatkan dirinya dengan orang yang dicintai.

9. Mencintai apa pun yang dicintai sang kekasih.

10. Jalan yang terasa pendek -padahal panjang- saat mengunjungi sang kekasih.

11. Salah tingkah jika sedang mengunjungi orang yang dicintai atau sedang dikunjungi orang yang dicintai.

12. Kaget dan gregetan tatkala berhadapan dengan orang yang dicintai atau tatkala mendengar namanya disebut.

13. Cemburu kepada orang yang dicintai, cemburunya akan bangkit jika kekasihnya dijahati dan dirampas haknya.

14. Berkorban apa saja untuk mendapatkan keridhaan orang yang dicintai.

15. Menyenangi apa pun yang membuat senang orang yang dicintai.

16. Suka menyendiri.

17. Tunduk dan patuh kepada orang yang dicintai.

18. Helaan nafas yang panjang dan sering.

19. Menghindari hal-hal yang merenggangkan hubungan dengan yang dicintai dan membuatnya marah.

20. Adanya Kecocokan antara orang yang mencintai dan yang dicintai

itulah tandanya kalo kamu cinta pada seseorang. ada saran atau masukan??

ads

Ditulis Oleh : gdfysx Hari: 10:29 PM Kategori:

0 comments:

Post a Comment

surf