Venna Melinda nampaknya mengalami tekanan batin dalam menghadapi masalah rumahtangganya bersama Ivan Fadillah Soedjoko. Kondisinya kurang sehat. Tidurnya tidak nyenyak. "Yang jelas cukup berat buat saya untuk bisa menghadapi yang seperti ini. Kalau suruh komentar agak bingung juga, saya lagi dalam kondisi yang kurang enak, kurang tidur," ucapnya di Gedung Nusantara I, DPR RI, Senayan, Jakarta.
Venna tampak berkaca-kaca tatkala mendapatkan pertanyaan terkait rumahtangganya yang kini diambang perceraian. Ia bahkan kelelahan memikirkannya. "Capai hatilah, menghadapi ini tuh benar-benar berat. Berat banget," ucap Puteri Indonesia 1994 tersebut. Apalagi, dia tidak bisa meninggalkan pekerjaannya sebagai anggota DPR RI Komisi X.
"Buat saya ini sangat berat, tidur susah. Tapi harus kerja juga. Ya bingunglah, mau bagaimana. Mudah-mudahan saya sehat. Kalau enggak, kasihan anak-anak. Saya juga harus cari nafkah sekarang. Sulit enggak sulit, senang enggak senang. Beginilah saya sekarang. Saya kan enggak begini dulu. Ke mana-mana sama-sama. Ya sulit banget," ucapnya.
Diberitakan sebelumnya, Venna melayangkan gugatan cerai ke Pengadilan Agama Jakarta Selatan, Jumat, 22 Februari 2013. Sidang perdananya akan berlangsung 18 Maret 2013. Kabar tersebut tentu saja sangat mengejutkan karena rumahtangganya nyaris tidak pernah tertimpa gosip miring.
No comments:
Post a Comment