Saturday, February 23, 2013

Vania Larissa sang Miss Indonesia 2013

Miss Indonesia 2013 resmi disandang oleh Vania Larissa dari Kalimantan Barat.

Kini di awal tahun 2013, gelar sebagai Miss Indonesia 2013 telah resmi disandang oleh Vania Larissa yang mewakili daerah Kalimantan Barat. Wanita yang berparas cantik tersebut berhasil memenangi gelar sebagai Miss Indonesia 2013 setelah menyingkirkan dua kontestan lainnya yang menjadi pesaing Vania Larissa yakni, Shinta Safira yang berasal dari Jawa Barat serta Jovita Dwijayanti yang berasal dari Jawa Tengah di fase 3 besar. Dengan begitu makan Vania Larissa berhak untuk menjadi wakil Indonesia dalam rangka Miss World di bulan September 2013 nanti yang berdasarkan rencana akan diadakan di pula dewata atau Bali.

Vania Larissa sang Miss Indonesia 2013

Wanita yang bertinggi 170 cm tersebut berhasil memukau para juri setelah menjawab pertanyaan terkait kontribusinya jika kelak menjadi Miss Indonesia 2013. Jawaban yang lugas dari calon Miss Indonesia 2013 saat itu benar-benar membuat juri memberikan penilaian yang lebih dari 2 kontestan lain di fase 3 besar.

Di sisi lain, ternyata Vania Larissa juga pernah menjadi kontestan dalam acara Indonesia Got Talent yang diadakan oleh salah satu stasiun televisi swasta. Kini setelah menjadi Miss Indonesia 2013, Vania Larissa akan turut berupaya dalam rangkan meningkatkan emansipasi terhadap wanita Indonesia tentunya. Dengan status sebagai Miss Indonesia 2013 pula, Vania Larissa juga berkewajiban untuk turut serta meningkatkan kesadaran wanita Indonesia akan pentingnya kesehatan dan kampanye akan berbagai masalah terkait polusi udara yang cukup tinggi di Indonesia.

No comments:

Post a Comment