Selain merendam puluhan rumah, banjir juga melumpuhkan arus lalu lintas Purwakarta-Karawang melalui Curug. Belum ada laporan korban jiwa dalam musibah tersebut.
Hujan yang melanda Purwakarta,Jawa Barat sejak semalam menyebabkan Sungai cilangkap meluap diperburuk pula sumbatan sampah di Jembatan Cilangkap.
Selain merendam puluhan rumah dan puluhan hektare sawah, banjir juga melumpuhkan arus kendaraan Purwakarta-Karawang melalui Curug.
Akibatnya, arus kendaraan seperti sedan dan sepeda motor tidak dapat melintas. Bagi warga yang akan menuju purwakarta maupun karawang yang menggunakan sepeda motor terpaksa harus diangkut lebih dulu dengan truk.
Belum ada laporan korban jiwa dalam musibah banjir tersebut. Banjir disebabkan adanya pendangkalan Sungai cilangkap dan sampah di bagian jembatan. Dulu tidak seperti ini.
"Banjir lebih parah sekarang apa lagi setelah ada jalan tol Cipularang banjir makin sering," kata Yadi, warga yang rumahnya terendam banjir.
Meski banjir sudah melumpuhkan arus kendaraan dari arah Purwakarta menuju Karawang, belum ada perhatian dari Pemerintah Daerah setempat untuk penanggulangan banjir.
Warga berharap adanya perahu karet agar warga bisa melintas di arus atir yang cukup deras.
Sekian tentang Sungai Cilangkap Purwakarta Meluap Hingga Akses Jalan Terputus
Sekian tentang Sungai Cilangkap Purwakarta Meluap Hingga Akses Jalan Terputus
No comments:
Post a Comment