Friday, February 17, 2012

Ebuddy XMS , aplikasi chat antar smartphone

Kini para pengguna smartphone berbeda beda tidak perlu membeli smartphone sejenis lagi untuk bisa chatting dengan mudah. Pihak Ebuddy yang merupakan pembuat aplikasi berbasis chat Yahoo, Facebook dan lainnya ini kembali membuat aplikasi chat berbasis phonebook.


Aplikasi ini mirip dengan BBM ( Blackberry Messenger ) dimana kita akan menambah teman dengan cara meminta dan memasukkan pin mereka.


Pengguna Ebuddy XMS juga tidak perlu capek capek menambah secara manual teman di Facebook dan kontak mereka, karena ketika pengguna ingin mendaftar, langsung otomatis menambah semua pengguna lain yang telah berhubungan dari Facebook dan kontak mereka.


Berikut fitur fitur dari Ebuddy XMS :
  • Chatnya menggunakan data internet
  • Terdapat puluhan emoticon
  • Dapat mengirim foto dan video
  • Ada notifikasi bila ada pesan masuk atau kontak baru
  • Otomatis menambah teman dari Facebook dan kontak dengan scanning
  • Tersedia untuk smartphone bersistem operasi Apple, Android, dan Blackberry
Download Ebuddy XMS di APP Store, Android Market dan APP World dengan mengetikkan kata kunci pencarian "Ebuddy XMS"

No comments:

Post a Comment