Friday, January 20, 2012

Kelomang, si hewan imut

Kelomang adalah krustacea berkaki sepuluh dari famili Paguroidea. Kelomang membawa cangkang gastropoda kosong yang berisi perutnya.


Konon, kelomang adalah binatang peliharaan favorit saya pada saat masih di sekolah dasar ( Sekitar tahun 2000 - 2006 gitu ) . Pada saat itu, abang abang yang biasa menjual kelomang pada saat kami sedang pulang sekolah, dan harganya sesuai dengan ukuran. Yang kecil biasa Rp.100 , sedang Rp.500 dan bahkan yang besar bisa sampai Rp.2000 .
Sekarang binatang ini sudah jarang saya temui, mungkin populasinya sudah semakin sedikit.


Pada saat itu masih kecil jadi belum tau cara merawat si kelomang ini dengan baik, sehingga pas dipelihara beberapa hari saja sudah mati.


Sebagian besar spesies kelomang memiliki perut yang panjang, dan lembut yang tidak seperti krustacea lainnya yang umumnya keras. Perutnya yang lembut dilindungi oleh cangkang gastropoda yang mampu menyembunyikan seluruh tubuhnya .


Bila cangkangnya sudah tidak muat, maka mereka akan mengganti yang lebih besar. Cangkang gastropoda merupakan sumber daya yang terbatas, sehingga sering menimbulkan persaingan kuat antara kelomang. Apalagi banyak manusia yang mengkoleksi cangkang gastropoda ini.


http://img855.imageshack.us/img855/9087/shells1.jpg sumber : Wikipedia

No comments:

Post a Comment