lihat juga

Sunday, December 2, 2007

Rendang Daging Kacang Merah


Tetep makanan yang satu ini emang gak pernah bosen-bosennya untuk disantap. Apalagi musim dingin gini, enak banget makan rendang yang pedas. Kali ini masaknya campur dengan kacang merah. Persis seperti di warung padang langganan di Bandung dulu, warungnya dia selalu bikin rendangnya memakai kacang merah.

Bahan :
  • 1 kg daging sapi potong sesuai selera besarnya
  • 1 liter santan
  • 100 gr kidney bean
  • 2 batang sereh, geprek
  • 2 lembar daun jeruk purut
  • Garam secukupnya
  • Air asam jawa setengah gelas
  • 3 gelas air untuk merebus daging
Bumbu Halus :
  • 20 buah cabe merah
  • 15 buah bawang merah
  • 6 siung bawang putih
  • 2 ruas laos/lengkuas

Cara membuat :
  • Dalam wajan, rebus daging dan kidney bean di dalam 3 gelas air bersama dengan bumbu-bumbu sampai airnya menyusut
  • Masukan santan diaduk terus sampai mengental agar santannya tidak pecah.
  • Kecilkan api (no 2 untuk kompor listrik) masak rendang sampai berminyak dan coklat tua warna dagingnya, aduk perlahan supaya tidak menempel dan matangnya merata. Dan setelah itu siap untuk disajikan

Red Kidney bean - http://www.germes-online.com

ads

Ditulis Oleh : gdfysx Hari: 5:48 AM Kategori:

0 comments:

Post a Comment

surf